Membuka Kegiatan Pawai Pembangunan Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Loa Janan Ilir
Pawai Pembangunan Kelurahan Simpang Tiga Kecamatan Loa Janan Ilir dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-78 Tahun 2023,(Minggu, 27/8/2023)
Camat Loa Janan Di dampingi Ketua Tp. PKK kecamatan Loa Janan Ilir serta Lurah Simpang Tiga Membuka Pelepasan Kegiatan Pawai Pembangunan Kelurahan Simpang Tiga.
Masyarakat Kelurahan Simpang Tiga sangat Antusias dalam mengikuti pawai pembangunan ini, dimana kegiatan ini untuk terus meningkatkan rasa nasionalisme kebangsaan, kerukunan, keharmonisan dan kebersamaan.
sepanjang jalan perlintasan pawai, terlihat hampir Ribuan masyarakat turut bersemangat untuk menyaksikan berbagai penampilan dari peserta pawai, Berbagai macam atraksi ditunjukkan peserta mulai dari drum band, Mobil hias, baju daur ulang, baju adat serta ragam lainnya.
Dengan adanya kegiatan ini membuat Masyarakat di sekitar ikut serta memeriahkan HUT RI ke-78 "Terus Melaju Untuk Indonesia Maju"